SOSIALISASI POLA KARIER TENAGA TEKNIS HAKIM PADA LINGKUNGAN PERADILAN TUN DAN KELOMPOK KERJA PENYUSUNAN PEDOMAN PENGEMBANGAN KOMPETENSI MELALUI JALUR PENDIDIKAN DAN PENGURUSAN IZIN PENCANTUMAN GELAR BAGI TENAGA TEKNIS DI LINGKUNGAN PERADILAN TUN

Direktorat Jenderal Badan Peradilan Militer dan Peradilan Tata Usaha Negara menyelenggarakan 2 (dua) kegiatan yaitu Sosialisasi Pola Karier Tenaga Teknis Hakim  Pada Lingkungan Peradilan Tata Usaha Negara dan Kelompok Kerja Penyusunan Pedoman Pengembangan Kompetensi Melalui Jalur Pendidikan Dan Pengurusan Izin Pencantuman Gelar Bagi Tenaga Teknis Di Lingkungan Peradilan Tata Usaha Negara. Kegiatan ini bertempat di Hotel Adimulia Medan pada hari Kamis sd. Sabtu, tanggal 15 sd. 17 September 2022.

Kegiatan Sosialisasi Pola Karier Tenaga Teknis Hakim  Pada Lingkungan Peradilan Tata Usaha Negara diikuti oleh 40 (empat puluh) peserta yang terdiri dari Hakim PTUN dari seluruh Indonesia. Kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka membantu Hakim dalam membuat perencanaan karir yang memenuhi standar kompetensi, baik kompetensi teknis, kompetensi manajerial, dan kompetensi sosial kultural, mengingat sejak diterbitkannya Keputusan Ketua Mahkamah Agung Nomor: 48/KMA/SK/II/2017 tentang Pola Promosi dan Mutasi Hakim Pada Empat Lingkungan Peradilan sebagai pedoman dalam pembinaan pola karir hakim, belum pernah dilakukan sosialisasi kepada para hakim di tingkat pertama di lingkungan peradilan tata usaha negara.

Pada kesempatan ini para peserta mendapat bimbingan langsung dari narasumber Hakim Agung YM. Dr. H. Yulius, S.H., M.H. mengenaiManajemen Kepegawaian Hakim Peradilan Tata Usaha Negara” dan YM. Dr. H. Yodi Martono Wahyunadi, S.H., M.H. yang memaparkan mengenai ”Pengembangan Karir Hakim Untuk Menduduki Jabatan Pimpinan Tinggi dan Pejabat Negara Lainnya

 

7

8

9

10

11

Share to Social Media

Tekan play untuk mengaktifkan fitur baca